Memulai Hidup Sehat dengan Menu Makanan Sehat dari Befit Kitchen

Oktober 29, 2018




Seiring dengan perkembangan zaman, penyakit pun juga semakin banyak dan tidak diketahui penyebabnya. Salah satu penyebab yang mungkin akrab dengan kehidupan kita adalah junk food. Hal sederhana yang bisa kita lakukan untuk meminimalisir penyakit adalah dengan makan makanan sehat. Befit Kitchen adalah solusi untuk saya yang ingin menjaga pola makan dengan makanan sehat tanpa perlu ribet, sudah terjamin proses dan total kalorinya.


Katanya pilih-pilih makanan itu nggak bagus, makanan yang ada dimakan saja. Tapi, kalau saya kurang setuju dengan ungkapan ini. Boleh kok pilih-pilih makanan, terutama memilih makanan sehat. Bicara soal makan, jujur saja saya pun masih sering tergiur untuk makan junk food. Apalagi untuk kebutuhan mendesak dan sudah tidak ada pilihan. Padahal tentu saja resiko yang ditimbulkan juga besar, meskipun makin ke sini sudah saya kurangi. Katanya, penyakit yang muncul di kita biasanya berdasarkan kebiasaan kita. Entah itu berdasarkan apa yang kita makan, kita minum, kita lakukan. Dan rasanya makin mengkhawatirkan jika melihat banyaknya penyakit aneh yang muncul di zaman sekarang.

Memulai Makanan Sehat!


Apa sih pengertian makanan sehat menurut kalian? Dan sudah sejauh apa kalian mengupayakan hidup sampai kepada fase memilih menu makanan sehat? 
Menurut saya, makanan sehat adalah makanan yang mengandung nutrisi/ zat-zat yang dibutuhkan oleh tubuh. Banyak yang berpikir mengupayakan makan makanan sehat itu sulit, selain sepertinya menyita waktu, ribet dalam pemilihan dan menghitung kalori. Rasanya dulu, makanan sehat itu cukup dengan 4 sehat 5 sempurna. Dimana jika sudah ada sayur, lauk, buah dan tambahan susu itu sudah cukup. Ada hal-hal yang mungkin diabaikan yaitu porsi, padahal porsi ini juga penting untuk mencegah kegemukan dan penyakit. Makanan sehat juga bisa membuat mood kita baik, dengan menurunkan hormon kortisol penyebab stress dan meningkatkan hormon serotonin penyebab bahagia.


Befit Kitchen adalah Solusi Makanan Sehat Kekinian



Buat kalian yang punya aktivitas padat, mungkin kadang rasanya tidak sempat mempersiapkan menu makanan sehat, dimana kalori pun juga diperhitungkan. Selain mungkin rasanya ribet, juga tidak punya terlalu banyak waktu. Buat teman-teman yang ada di Jogja, ternyata kita tidak perlu pusing-pusing membagi waktu dan ribet memikirkan menu makanan sehat kita karena ada Befit Kitchen. Befit Kitchen ini menyajikan program pola makan dengan perhitungan kalori dan nutrisi seimbang, tentunya dirancang oleh chef dan nutritionist. Mereka pun memiliki The Best Meal Plan, yaitu memodifikasi program DASH Diet & Weight Watchers Diet yang merupakan program pola makan terbaik di Amerika dan di dunia. Dimana mereka pun memiliki beberapa pilihan menu sesuai dengan program yang ada, seperti Weight Loss, Balanced Food, Pregnancy, dan Body Building.  Program Weight Loss ini dibuat untuk kalian yang ingin menurunkan berat badan dengan kalori dan nutrisi yang tepat. Untuk kalian yang ingin menjaga kebugaran tubuh dan berat badan ideal dengan asupan makanan bergizi seimbang, bisa mencoba program Balanced Food. Bagi para penderita diabetes, kolesterol, asam urat, asam lambung, trigliserida tinggi, hipertensi, stroke, dan riwayat jantung juga bisa mencoba program Balanced Food. Para ibu hamil pun juga bisa mencoba program pregnancy yang disediakan Befit, program tersebut disesuaikan dengan usia kandungan, jenis kelamin bayi, serta kebutuhan tumbuh kembang bayi selama di dalam kandungan. Selain bisa untuk ibu hamil, program ini juga sesuai untuk ibu menyusui yang sedang menjalankan proses mengASIhi bayinya. Tentu saja, Befit Kitchen juga bisa jadi pilihan bagi mereka yang sedang membentuk tubuh dan meningkatkan massa otot dengan asupan makanan yang tinggi protein, fiber, dan tanpa garam atau menjalani program body building. Makanan yang diproduksi oleh Befit Kitchen ini diproses tanpa minyak sawit, tanpa MSG, rendah garam, dan rendah lemak. Mereka pun menggunakan alat-alat standar BPA Free (Food Grade), sehingga sudah jelas terjamin kualitasnya.

Salisbury Steak with Brown Sauce-Carrot-Peas, Spring Salad, Mashed Taro, dan Brownie Cup Cake

            Nah, beberapa hari lalu saya mencoba salah satu menu dari Befit Kitchen yang diperuntukkan untuk program Balanced food, yaitu Salisbury Steak with Brown Sauce-Carrot-Peas, Spring Salad, Mashed Taro, dan Brownie Cup Cake. Menu ini mengandung 600 kalori/meal, jadi benar-benar pas buat saya yang tetap ingin menjaga berat badan dan tetap sehat. Makanannya pun dikemas dengan packaging yang BPA Free, jadi saya tidak perlu khawatir. Banyak banget teman yang bertanya, “emangnya kenyang?”. Jawabannya, tentu saja karena mereka pun sudah memperhitungkan sesuai dengan kebutuhan. Befit benar-benar cocok buat saya yang hobi makan, tapi takut tambah berat badan. Befit juga menyediakan dessert/snack yang sehat, seperti Brownie Cup Cake. Brownie Cup Cake dari Befit ini rendah kalori dan rendah gula, sehingga ngemil pun tetap sehat. Untuk rasanya bagaimana? Sejauh ini saya suka dengan rasa masakan yang Befit sediakan, padahal biasanya makanan sehat identik dengan rasa yang tidak enak dan tidak ramah di lidah. Makanya tidak heran, makanan sehat tidak begitu banyak peminatnya. Yang mengonsumsi jelas mereka yang memperhatikan kondisi kesehatan. Tapi, hal tersebut akan berbeda jika kalian mencoba menu dari Befit yang variatif. Penasaran gimana ordernya? Nah, kalian bisa kunjungi langsung website mereka, atau hubungi costumer service Befit melalui whatsapp ataupun Line.
Price List Befit Kitchen


            Last but not least, ini adalah salah satu rekomendasi saya buat kalian yang ingin menjalani hidup sehat. Selain olahraga rutin, makanan sehat adalah hal yang harus diupayakan. Tidak perlu repot, karena Befit Kitchen memberikan kamu solusi. Soal rasa, silahkan dicoba. Lain kali, saya bakal coba menu mereka yang berbeda dari program Balanced Food ini.




See You on My Next Post,
Love

You Might Also Like

0 komentar

Terima kasih sudah membaca tulisan di blog ini. Silahkan beri komentar ataupun kritik yang membangun supaya tulisan saya menjadi lebih baik

Like us on Facebook

Flickr Images

Subscribe