Bersihkan Wajah Dengan Wardah Seaweed Micellar Water (Review)

Januari 12, 2018




Saya yakin kalian sudah kenal dengan Wardah Seaweed Micellar Water, meskipun review ini terbilang agak telat tapi nggak apa-apa saya hanya sekedar niat review menurut pengalaman saya. Akhirnya, Wardah juga mengeluarkan micellar water walaupun brand-brand lokal lain sudah banyak yang mengeluarkan. Nampaknya Wardah juga tidak mau ketinggalan, meskipun agak telat juga. Hehe…

Saya adalah orang yang membersihkan wajah dengan banyak step, bisanya saya melakukan double sampai triple step cleansing. Dan salah satu step-nya dengan micellar water. Kenapa kok banyak banget stepnya ? karena saya memang hobi menggunakan makeup, jadi jelas saya harus memastikan muka saya benar-benar bersih supaya tidak ada residu yang tertinggal di muka saya.

Nah sebenarnya apa sih micellar water ?  Micellar water adalah salah satu jenis produk kecantikan yang digunakan untuk membersihkan makeup atau kotoran yang ada atau tersisa di wajah. Jadi jelas bentuknya adalah liquid, lantas apa perbedaannya dengan toner ataupun makeup remover yang bentuknya juga liquid ?. Jadi, perbedaan micellar water dengan toner ataupun makeup remover lainnya adalah micellar water terdiri dari micelles atau molekul kecil berbentuk bulat dari minyak pembersih yang bisa digunakan untuk segala jenis. Nah micellar water juga tidak mengandung alkohol seperti toner pada umumnya dan tidak berwarna seperti air. Saat diaplikasikan ke muka sensasinya hanya seperti membersihkan muka dengan air, tidak seperti menggunakan toner yang umumnya memberi sensasi dingin.


Perbedaan Wardah Seaweed Micellar Water dengan Micellar Water Lainnya
Lalu apa bedanya Wardah Seaweed Micellar Water dengan micellar water yang telah dikeluarkan local brand lainnya ? Jadi, Wardah Seaweed Micellar Water ini mengandung beberapa keunggulan, seperti :
1.      Balancing Seaweed dan Cucumber Extract
Kombinasi dari ektrak rumput laut dengan ekstrak mentimun ini diyakini dapat membantu mempertahankan dan menenangkan kondisi kulit normal.
2.      Multiaction Formula
Formulasi khusus multiaksi untuk membersihkan, mengangkat make up, sekaligus melembabkan sejak pertama kali usap tanpa rasa berminyak.
3.      Bio Cleansing Active
Bahan aktif pembersih dari olahan minyak zaitun ini membersihkan kulit dari make up ringan secara lembut dan cocok untuk segala jenis kulit. Karena adanya kandungan olahan dari minyak zaitun ini, sehingga micellar water ini bisa mengatasi kulit kering dan memberikan efek melembapkan di kulit wajah saat digunakan, tapi tidak membuat kulit jadi berminyak.  


Packaging
Kemasannya adalah botol bening berukuran 100 mL dengan tutup berbentuk flip-flop dan ulir, tentu saja stiker dengan warna khas wardah hijau toska menghiasi bagian luarnya. Tetapi, sayangnya tutup ulirnya ini agak rawan terbuka, dan hampir keluar isinya. Jadi ekstra hati-hati ya, saat setelah menggunakannya. Tapi, untuk tutup flip-flopnya malah lebih aman daripada tutup ulirnya. Nah jika produk ini dibuka, tetesannya juga nggak yang langsung banyak jadi bisa diatur sesuai dengan keinginan kita. Dibandrol dengan harga 20-30 ribu (bisa berbeda di tiap toko tergantung dengan diskonnya), menurut saya Wardah Seaweed Micellar Watter ini masih sangat affordable. Walaupun saya tahu harga dari micellar water keluaran brand lain hanya berbeda beberapa ribu dan kamu bisa mendapatkan volume yang lebih banyak. Tapi, buat saya nggak begitu masalah karena micellar water ini punya kemampuan membersihkan yang lebih oke dari micellar water lokal lainnya yang pernah saya coba. Karena botolnya yang malah kecil, saya merasa malah lebih praktis dan ringkes kalau mau dibawa kemanapun. Dibagian kemasan juga sudah menampilkan informasi singkat yang cukup jelas, dari penjelasan singkat produk, formulasi, komposisi, cara pakai, no batch, Expired date.
Penampakan botol Wardah Seaweed Micellar Water, botol bening volume 100 mL
Tutup Botol Berbentuk Flip Flop dan Ulir
Keterangan Singkat di belakan botol yang cukup jelas



Tekstur dan Formulasi
Teksturnya seperti yang saya bahas diatas, berbentuk seperti air, tidak berwarna alias bening, ada aromanya tetapi tidak mengganggu (buat saya), rasanya agak pahit jika sampai mengenai bagian bibir. Untuk komposisi, Wardah Seaweed Micellar Water ini memiliki formulasi yang berbeda yang menjadi keunggulannya dan sudah saya singgung di atas (Balancing Seaweed + Cucumber Extract, Multiaction Formula, Bio Cleansing Active dengan kandungan olahan minyak zaitun). Formulasi yang ada cocok untuk segala jenis kulit dan tidak menimbulkan kulit kering. Selain itu Wardah Seaweed Micellar Water ini juga non paraben dan non mineral oil.
Teksturnya seperti air berwarna bening
Komposisi 



Cara Penggunaan dan Product Test
Cara penggunaan seperti pada umumnya, tuangkan produk pada kapas usapkan pada wajah dan leher. Nah, penasaran bagaimana hasilnya saat digunakan ? saya melakukan beberapa tes produk di muka dan di tangan , silahkan disimak ya.

Product test di tangan

Pada gambar 1 di tangan saya sudah di-swatch (dari paling kiri) : eyeshadow, foundation, eyeliner gel, eyeliner liquid, eyeliner pencil, eyebrow pencil, lipcream merah, lipcream pink, countor powder. Untuk hasil usap ditangan ini saya melakukan 1-4 kali usap tipis. Untuk usapan pertama (gambar 2), foundation bisa terangkat dan menurut saya jarang banget micellar water bisa langsung membersihkan foundation. Usapan terakhir (gambar 5) yang paling bersih walaupun untuk eyeliner dan lipcream tidak 100% bersih karena formulasi eyeliner dan lipcreamnya yang waterproof. Tapi, buat saya ini juga sudah lumayan oke karena produk lokal yang lainnya membuat saya lumayan "agak" kerja keras dalam mengusapnya untuk mendapatkan hasil yang serupa.

Product test di muka

Gambar 1 adalah gambar dimana saya masih menggunakan makeup.
Gambar 2 adalah hasil usapan pertama. Foundation, bedak dan blush on lumayan terhapus, sedangkan untuk makeup dekorati bagian mata dan bibir belum terhapus.
Gambar 3 adalah usapan kedua, foundation yang masih tersisa lebih terangkat, riasan mata lumayan terangkat tapi masih bersisa, lipcream masih tersisa.
Gambar 4 adalah usapan ketiga. Foundation bersih, alis bersih, eyeliner dan mascara masih tersisa, lipcream juga masih tersisa. Untuk mascara dan lipcream masih perlu dilanjutkan dengan makeup remover khusus supaya benar-benar bersih.
Kesan saya setelah menggunakan, juga tidak ada iritasi yang muncul, rasanya juga segar.



Kelebihan dan Kekurangan
Mari kita bahas kelebihan dan kekurangan produk ini versi saya,
Kelebihan :
·         Halal
·         Cocok untuk berbagai jenis kulit
·         Tidak mengandung alkohol
·         Tidak membuat kulit kering.
·         Tidak perlu dibersihkan dengan air.
·         Travel-friendly (kecil, ringan dan ringkas dibawa)
·         Harga tetap terjangkau
·         Kemampuan membersihkan lumayan bagus untuk kelas micellar water lokal
·         Formulasi yang berbeda dengan local brand lainnya
Kekurangan :
·         Kurang cocok untuk membersihkan makeup berat, kalaupun bisa harus berkali-kali usap.
·         Tutup ulirnya yang rawan terbuka


Overall Review
Dengan kemampuan membersihkannya yang lumayan bisa diandalkan daripada micellar water dari local brand lainnya, dengan harga yang terjangkau, dan dengan kelebihan lainnya. Menurut saya, micelar water dari Wardah ini bisa jadi produk cleanser andalan saya saat bepergian. Hal lainnya adalah sudah pasti Halal. Nah buat kalian yang sudah pernah coba, sharing dong kesan kalian saat menggunakan produk ini. 




See You on My Next Post,

You Might Also Like

21 komentar

  1. Aku masih maju mundur mau coba ini, kulitku sensitif soalnya. But nice review dear.

    tutysaca.com

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aku juga awalnya ragu , tapi penasarannya lebih gede daripada ragunya . Akhirnya nyobain 😬

      Hapus
  2. Aku sudah beli ini barusan :D
    Nggak sabar pingin cobaa juga :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Waaah selamat mencoba yaa . Ditunggu sharingnya 😬

      Hapus
  3. Baru denger loh aku ada Seaweed Micellar Water ini! Pengen coba, tapi tunggu garnierku habis dulu deh :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ayo ayo dicoba dan silahkan dibandingkan. Aku juga baru coba pake ini setelah si garnier habis 😬

      Hapus
  4. Baru tau kalau Wardah keluarin Micellar Water juga ya, jadi pensaran mau coba. Keetulan bukan orang yang sering bermake up berat sih kayaknya mungkin cocok ^^

    Salam Kenal ya Diah, oh iya aku udah follow blog kamu, do you mind to following me back? ^^

    xoxo,
    The Wonderland by Kartikaryani
    www.kartikaryani.blogspot.co.id

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya cobain dulu deh. aku sih sampe sekarang masih cocok.
      btw, udah aku follow balik ya blognya :)

      Hapus
  5. wah micellar water dari Wardah :O aku tahunya series yg seaweed cuma shampoo-nya aja, kalo yg di rumaha bis aku mau coba ah! :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. wajib coba pokoknya, dijamin nggak nyesel :))

      Hapus
  6. Saya pun penasaran sama produk ini dan baru tahu plus beli kapan hari. jadi pengen cepet dicobain deh :D

    BalasHapus
  7. Ada kandungan minyak zaitunnya yah sekaligus melembabkan, aku jadi penasaran deh sama produk ini hihihi

    BalasHapus
    Balasan
    1. bener, kalo di saya sih kerasa ngelembabin gitu. tapi sayangnya nggak bisa dipake di bibir, pahit :(

      Hapus
  8. Wahhh aku makin penasaran sama produk ini huhuhu, fix kalau Ovale ku habisa aku mau beli ini.

    ursulametarosarini.blogspot.co.id

    BalasHapus
  9. Ii baguss emang, gak nyangka wardah ngeluarin micellar water juga, mana lumayan murah lagi :D

    www.rzwdanti.com

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya aku juga suka banget sama micellar nya wardah ini, tapi lagi pengen cobain yang lain lagi buat rivalnya :)))

      Hapus
  10. Keren ih ulasannya aku suka, moga2 cocok di aku deh yaa kak. Soalnya seringnya kan cocok2an gitu kan sama kulit masing2 ?

    Advertisement: mau tau produk lipstik terbaru? Cek Harga Lipstik untuk mengetahuinya. Heheee

    BalasHapus
  11. Kak, buat membersihkan maskara itu tidak apa-apa? Soalnya dlm keterangan kan 'hindari kontak daerah mata'

    BalasHapus
  12. Baru mau nyobain nih semoga ajj cocok di kulitku:(

    BalasHapus

Terima kasih sudah membaca tulisan di blog ini. Silahkan beri komentar ataupun kritik yang membangun supaya tulisan saya menjadi lebih baik

Like us on Facebook

Flickr Images

Subscribe