Influencer Meet-up Annual Meetings IMF-WBG 2018

September 12, 2018




Weekend kemarin adalah weekendku yang produktif karena diisi dengan kegiatan yang tentunya bermanfaat. Sabtu dan Minggu kemarin, aku mengikuti acara Influencer Meet-up Annual Meetings IMF-WBG 2018. Beberapa temanku sempat bertanya-tanya, sebenarnya ini acara apa? Jadi, Influencer Meet-up Annual Meetings IMF-WBG 2018 adalah acara dimana para influencer dari beberapa daerah dipertemukan dalam rangka menyambut Annual Meetings IMF-WBG 2018 yang akan dilaksanakan di Bali pada bulan Oktober. Tentunya, kegiatan ini juga bertujuan mengabarkan jika Indonesia siap dan bangga menjadi tuan rumah event besar ini. Gimana perasaanku? Tentu saja senang dan bangga bisa menjadi bagian Indonesia dan bisa melihat langsung proses persiapan yang dilakukan oleh Indonesia. Sebenarnya apa sih Annual Meetings IMF-WBG 2018 ini? Annual Meetings IMF-WBG 2018 ini adalah pertemuan terbesar dunia untuk bidang ekonomi dan keuangan, dimana akan dihadiri oleh Gubernur Bank Sentral dan Menteri Keuangan dari 189 negara anggota. Tentunya pertemuan ini nantinya akan memberikan dampak positif baik jangka pendek maupun jangka panjang.

Oke, kita lanjutkan kegiatan apa saja yang kami lakukan selama Sabtu dan Minggu kemarin.

Hari Pertama

Lokasi 1: BNDCC

Acara hari pertama kami dimulai di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC) yang nantinya juga akan menjadi lokasi untuk Annual Meetings IMF-WBG 2018. Nah di BNDCC ini kami mengikuti talkshow dengan beberapa pembicara yang ahli di bidangnya. Siapa saja pembicaranya?
·         ibu Iss Savitri Hafid dari Bank Indonesia yang membahas tentang IMF
·         Bapak Rohandi dari Bandara I Gusti Ngurah Rai yang menjelaskan bagaiman persiapan Bandara Ngurah Rai dalam menyambut event besar ini
·         Letkol. Mar Achmad Effendi dari Paspampres yang membahas dari segi keamanan yang disiapkan untuk acara tersebut nantinya
Talkshow sesi 1


Talkshow sesi 1 selesai, dilanjutkan dengan talkshow sesi 2 yang mengulik hal berbeda dari talkshow sesi 1. Pembicara untuk sesi 2, tentunya sudah tidak asing buat kita. Penasaran? Oke langsung saja nggak perlu basa-basi
·         Prabu Revolusi, yang membahas tentang kopi sebagai salah satu komoditi kebanggaan Indonesia
·         Medina Kamil yang menceritakan banyak pengalamannya selama travelling 
·         Jonathan Bryan membahas materi yang nggak kalah menarik buat kita, seputar digital teknologi
·         Terakhir, ada Tasya Kamila yang dulunya jadi penyanyi cilik kesukaanku. Disini Tasya menceritakan pengalamannya selama kuliah di luar negeri dan betapa bangganya dia membawa nama Indonesia. Tasya juga berbagi cerita bagaimana memanfatkan sosial media untuk hal positif.
Talkshow sesi 2


Oke, sekarang banyak hal yang aku tau dan nggak cuma seputar obat-obatan. Kalian semua juga harus tau, kalau sebentar lagi kita bakal ada acara besar dan keren di Negara kita sendiri.

Hari Pertama belum selesai, perjalanan kami masih berlanjut.

Lokasi 2: Bali Pulina

Di Bali Pulina ini kami bisa melihat proses pembuatan kopi tradisional, sekaligus pemandangan indah yang disuguhkan disekitarnya. Nah, saat datang akan ada pemandu yang yang menyambut dan membantu menjelaskan proses pembuatan kopi dari biji kopi yang dimakan oleh luwak, penjemuran, pemasakan, hingga penumbukan. Kita juga sempat melihat dan memberi makan luwaknya, tapi hati-hati ya saat memberikan makan luwaknya jangan menggunakan tangan langsung. Gunakan lidi ataupun semacamnya, karena luwaknya dikhawatirkan akan menggigit. Asyiknya lagi, setelah mendapatkan wawasan seputar proses pembuatan kopi tradisional, kami langsung diarahkan ke area warung yang ada disana untuk mencicipi beberapa varian kopi dan teh yang ada. Favorit aku untuk kopi adalah yang vanilla, untuk cemilannya jelas pisang goreng. Harapannya nanti tentu saja, kopi sebagai salah satu komoditi kebanggaan Indonesia bisa dipromosikan melalui acara Annual Meetings IMF-WBG 2018.
Foto yang diambil di Bali Pulina


Lokasi 3: Bale Udang

Belum selesai sampai di Bali Pulina saja gengs, kami masih melanjutkan hari kami di Bali Udang untuk makan malam. Favoritku tentunya adalah udangnya. Mantap!

Hari kedua

Hari kedua sekaligus hari terakhir kami untuk acara influencer meet up ini dimulai dengan tujuan ke Bandara Ngurah Rai, tapi tenang kami tidak langsung dipulangkan kok. Nah, kalau kemarin saat talkshow sudah dibahas tentang persiapan apa saja yang dilaksanakan Bandara Ngurai Rai untuk menyambut Annual Meetings IMF-WBG 2018, hari ini kami berkesempatan melihat langsung sudah sejauh apa proses pembangunannya. Kami melihat pembangunan apron dan bangunan VVIP, pembangunan ini benar-benar melibatkan seniman lokal. Keren kan!



Bangunan VVIP yang sudah hampir jadi


Kayaknya kalau cuma ke bandara, nggak afdol kan?

Nah, kita lanjutkan perjalanan kami ke AirNav Denpasar yang lokasinya juga tidak jauh. Kalian sudah tahu belum apa itu AirNav? AirNav ini adalah penyelenggara pelayanan navigasi penerbangan. Disini kami mengunjungi operational room dan menara pantau. Tempat pertama yang dikunjungi oleh kelompok kami adalah menara pantau, disini kita bisa melihat bagaimana mereka mengatur pesawat secara langsung dari take-off hingga yang mau landing. Kemudian, kami lanjut mengunjungi Operation Room AirNav dimana kami bisa melihat para navigator bekerja mengontrol penerbangan yang ada, bagaimana mereka mengarahkan jalur pesawat saat bergerak dan berhenti, aku bahkan baru tahu kalau seorang pilot tidak bisa memutuskan sendiri tanpa persetujuan dari AirNav. Seru banget kan? Kapan lagi bisa melihat seperti ini langsung.
pemandangan yang bisa kita saksikan dari menara pantau

Ini dia petugas yang bertugas di menara pantau
Operational Room AirNav


Kunjungan ke AirNav selesai, dilanjutkan ke Ikan Bakar Cianjur untuk makan siang (kedua). Disinilah beberapa dari kami mulai berpisah, dimana teman-teman Bali bisa langsung kembali. Dan teman-teman dari Jakarta maupun Jogja sudah bisa menuju Bandara untuk kembali ke asalnya. Dua hari ini adalah pengalaman yang menyenangkan dan mengesankan buatku. Selain bertambah relasi dan teman-teman dari asal dan minat berbeda, aku juga dapat tambahan ilmu. Semoga ada kesempatan untuk mengikuti acara keren seperti ini di lain waktu.

 Aku bangga jadi bagian dari Indonesia! Indonesia Bangga! Indonesia Siap!





You Might Also Like

0 komentar

Terima kasih sudah membaca tulisan di blog ini. Silahkan beri komentar ataupun kritik yang membangun supaya tulisan saya menjadi lebih baik

Like us on Facebook

Flickr Images

Subscribe